Penemuan Tengkorak di Palopo, Polisi Tunggu Hasil Forensik untuk Identifikasi Korban

tim gabungan dari Polres Palopo saat melakukan evakuasi dan identifikasi. (dok:ist)

PALOPO, SETARAKATA.com Penemuan tengkorak manusia di Kelurahan Battang, Kecamatan Wara Barat, Kota Palopo, masih dalam tahap penyelidikan.

Saat ini, Polres Palopo bekerja sama dengan Tim Forensik Biddokkes Polda Sulsel untuk mengungkap identitas korban dan penyebab kematiannya.

Bacaan Lainnya

Kasi Humas Polres Palopo, AKP Supriadi, mengungkapkan tim forensik telah melakukan autopsi serta pengambilan sampel DNA dari tengkorak tersebut.

BACA JUGA :
Tim Forensik Polda Sulsel Temukan Dugaan Kekerasan Saat Lakukan Otopsi Kerangka Manusia

Namun, hasil analisis laboratorium masih ditunggu guna memastikan identitas korban.

“Kasus penemuan tengkorak ini masih dalam penanganan Polres Palopo. Tim Forensik Biddokkes Polda Sulsel telah melakukan autopsi serta pengambilan sampel DNA, dan saat ini kami masih menunggu hasilnya,” ujar AKP Supriadi.

Ia juga mengimbau masyarakat untuk tidak menyebarluaskan gambar atau informasi yang belum terverifikasi terkait kasus ini, guna menghindari keresahan dan penyebaran informasi yang tidak akurat.

“Kami mengimbau masyarakat untuk tidak memposting gambar atau menyebarkan informasi yang belum tentu benar. Mari kita tunggu hasil resmi dari penyelidikan agar tidak menimbulkan kesimpangsiuran,” tegasnya.

Polisi terus melakukan penyelidikan mendalam terkait temuan ini.

BACA JUGA :
Kerangka Manusia Ditemukan di Battang Barat Palopo, Polisi Selidiki Identitas Korban

Untuk perkembangan terbaru, masyarakat diimbau tetap mengikuti informasi resmi dari pihak berwenang. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *