LUWU, SETARAKATA.com – Ketua Badan Pengawas Pemilu (Bawaslu) Kabupaten Luwu, Irpan, SH., MH., mengungkapkan rasa syukur atas kelancaran seluruh tahapan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) di Kabupaten Luwu.
Ia mengapresiasi peran semua pihak dalam mendukung terciptanya proses demokrasi yang aman dan damai.
“Keberhasilan ini adalah hasil kerja sama semua elemen masyarakat dan instansi terkait. Terima kasih kepada Forkopimda Kabupaten Luwu dan Pj Bupati Luwu atas koordinasi solid dalam menjaga stabilitas dan keamanan,” ujar Irpan dalam pernyataannya, Rabu (4/12/24).
Ketua Bawaslu juga memberikan apresiasi kepada Dandim 1403 Sawerigading dan Kapolres Luwu atas dedikasi dalam menjaga keamanan selama proses Pilkada berlangsung.
Ia memuji masyarakat Kabupaten Luwu yang menunjukkan kedewasaan politik dengan berpartisipasi aktif tanpa konflik sepanjang tahapan Pilkada.
“Ini menunjukkan bahwa masyarakat Luwu mampu menjaga semangat demokrasi yang damai dan bermartabat,” katanya.
Selain itu, Irpan mengucapkan terima kasih kepada para Komisioner KPU Kabupaten Luwu yang terus berkoordinasi untuk memastikan setiap tahapan berjalan lancar. Ia juga mengapresiasi seluruh pasangan calon yang bersaing secara etis, menjaga semangat demokrasi hingga tahap penetapan hasil.
Seluruh tahapan Pilkada di Kabupaten Luwu berlangsung aman dan tertib tanpa kendala berarti.
Irpan menyatakan bahwa keberhasilan ini merupakan bukti komitmen bersama antara masyarakat, pemerintah daerah, dan pemangku kepentingan dalam mewujudkan demokrasi berkualitas.
“Bawaslu Kabupaten Luwu akan terus mendukung proses demokrasi yang transparan, adil, dan bermartabat di masa mendatang,” tutupnya. (*)