JAKARTA, SETARAKATA.com – Wakil Ketua DPR RI sekaligus Ketua Harian Partai Gerindra, Sufmi Dasco Ahmad, mengungkapkan kabinet pemerintahan Presiden Terpilih Prabowo Subianto dan Wakil Presiden Terpilih Gibran Rakabuming Raka diperkirakan akan memiliki 44 hingga 46 kementerian.
“Saya masih akan menghitung finalnya, jumlahnya berapa,” kata Dasco.
Dasco menjelaskan, nomenklatur kementerian dalam kabinet baru akan dioptimalkan untuk memastikan fungsi kementerian dapat memberikan manfaat maksimal bagi masyarakat.
Menurutnya, jumlah kementerian yang akan dibentuk nantinya difokuskan untuk menunaikan janji kampanye Prabowo Subianto.
“Asta Cita dan 17 Program Aksi akan diimplementasikan melalui kementerian-kementerian, baik yang sudah ada maupun yang nantinya dipecah menjadi kementerian baru,” jelasnya.
Dasco juga menyebutkan bahwa DPR RI akan menyesuaikan jumlah komisi dengan jumlah kementerian yang ada. Saat ini, koordinasi dengan calon pemerintahan baru masih terus berjalan.
“Nantinya diharapkan pada Senin, saat rapat pimpinan dan badan musyawarah, sudah ada keputusan yang lebih final,” tambahnya. (*)