PALOPO, SETARAKATA.com – Dalam rangka menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat (Kamtibmas), jajaran Polres Palopo melalui Polsek Wara Utara bersama Polsek Telluwanua bergerak cepat membubarkan aksi tawuran antar kelompok pemuda yang terjadi di wilayah hukum Polres Palopo.
Peristiwa tersebut terjadi Selasa, 13 Januari 2026, sekitar pukul 05.45 Wita, di Jalan Trans Sulawesi, Jalan Dr. Ratulangi Km 08, Kelurahan Buntu Datu, Kecamatan Bara, Kota Palopo.
Tawuran melibatkan Kelompok Pemuda Palangiran, Kelurahan Batu Walenrang, Kecamatan Telluwanua, dengan Kelompok Pemuda Km 08, Kelurahan Buntu Datu, Kecamatan Bara, Kota Palopo.
Berdasarkan informasi yang dihimpun di lapangan, insiden tersebut diduga bermula dari aksi saling berteriak dan penggunaan senter laser oleh kedua kelompok. Situasi kemudian memanas dan berlanjut dengan saling lempar batu.
Tidak hanya itu, terdengar pula bunyi senjata rakitan jenis papporo serta petasan, yang semakin memperkeruh keadaan dan membuat situasi menjadi tidak kondusif.
Mendapat laporan kejadian tersebut, personel Polsek Wara Utara bersama Polsek Telluwanua segera mendatangi lokasi dan melakukan upaya pembubaran guna meredam aksi tawuran.
Dalam proses penanganan, aparat kepolisian juga dibantu oleh tokoh masyarakat setempat, serta ketua RT dan RW, untuk menenangkan dan memisahkan kedua kelompok pemuda yang terlibat.
Sekitar pukul 06.10 Wita, situasi berhasil dikendalikan setelah petugas melakukan pendekatan persuasif. Kedua kelompok pemuda akhirnya membubarkan diri dan menghentikan aksi tawuran tanpa terjadi bentrokan lanjutan.
Akibat kejadian tersebut, sempat terjadi kemacetan arus lalu lintas di sepanjang Jalan Dr. Ratulangi, baik dari arah utara maupun selatan.
Namun, arus lalu lintas kembali normal setelah personel Polres Palopo melakukan pengaturan lalu lintas di lokasi kejadian.
Dalam insiden ini, tidak terdapat korban jiwa maupun kerugian materiil. Meski demikian, petugas menemukan batu kali berserakan di badan jalan yang diduga digunakan saat aksi tawuran.
Hingga saat ini, situasi Kamtibmas di lokasi terpantau aman dan kondusif, dengan personel Polsek Wara Utara masih melakukan standby guna mengantisipasi kemungkinan terjadinya tawuran susulan.
Kasi Humas Polres Palopo, AKP Marsuki, menyampaikan bahwa pihak kepolisian akan terus meningkatkan patroli dan kegiatan pembinaan serta penyuluhan Kamtibmas di wilayah-wilayah yang rawan konflik.
“Kami mengimbau seluruh masyarakat, khususnya para pemuda, agar menahan diri dan tidak mudah terprovokasi. Polres Palopo akan terus melakukan pengamanan dan langkah-langkah preventif untuk mencegah terjadinya tawuran susulan,” ujar AKP Marsuki.
Lebih lanjut, AKP Marsuki mengungkapkan tawuran antara kedua kelompok pemuda tersebut diketahui telah terjadi berulang kali selama kurang lebih dua bulan terakhir.
Hingga kini, belum dilakukan pertemuan atau mediasi resmi oleh pemerintah setempat, baik dari Kelurahan Batu Walenrang maupun Kelurahan Buntu Datu. (*)






