Kenalkan Kehidupan Kampus ke Mahasiswa Baru, Fisip Unanda Optimis Bakal Jadi Program Studi Paling Unggul

Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Universitas Andi Djemma Palopo Menggelar Pengenalan Kehidupan Kampus Bagi Mahasiswa Baru. (Dok:ist)

PALOPO, SETARAKATA.com – Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik (FISIP) Universitas Andi Djemma menggelar acara pengenalan kehidupan kampus bagi Mahasiswa Baru 2024, di Gedung Kodim, Selasa 10 September 2024.

Dengan tema ‘Mahasiswa Berkarakter dan Mandiri menuju Universitas Andi Djemma Unggul dan terkemuka’ pengenalan ini dilaksanakan selama 2 hari

Bacaan Lainnya

Dekan Fakultas Ilmu Sosial dan Ilmu Politik, Darmawati, S.Sos., M.Si menyebutkan, sebanyak 125 Mahasiswa Baru yang ikut dalam pengenalan kehidupan kampus, yang berasal dari berbagai daerah.

“Alhamdulillah, program studi administrasi publik, fisip unanda ini telah dikenal di berbagai daerah, ini bisa kita lihat dari asal sekolah para mahasiswa baru yang melingkupi, daerah Luwu Raya, Toraja dan Tana Toraja. Bahkan, ada juga yang dari Makassar hingga Kalimantan,” sebut Darmawati.

Darmawati juga optimis, program studi Administrasi Publik, khususnya Fisip Unanda bakal banyak diminati, dan juga menjadi program studi yang unggul di Indonesia Timur.

“Kami optimis kedepan Maba Program Studi administrasi publik akan semakin banyak. Sehingga dapat menjadi program studi yang unggul di Indonesia Timur yang dapat menghasilkan lulusan yang bisa terserap di berbagai sektor,” ujar nya.

Dalam kesempatan yang sama, ia juga menjelaskan, saat ini Fakultas Ilmu Sosial menjalan 2 program bagi Mahasiswa. Pertama, program Mahasiswa Reguler dan juga Program Rekognisi Pembelajaran Lampau (RPL).

“Mahasiswa reguler adalah mahasiswa yang mempunyai masa tempuh waktu kuliah 3 tahun 6 bulan, sedangkan Mahasiswa RPL adalah mahasiswa yang masa tempu waktu kuliah 3 semester sampai dengan 4 semester khusus bagi mereka yang sedang bekerja di instansi pemerintah maupun swasta,” tutup Darmawati. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *