PALOPO, SETARAKATA.com – Komisi Pemilihan Umum (KPU) Kota Palopo kembali menerima logistik pemilihan kepala daerah (Pilkada) 2024, Senin (30/9/2024).
Ribuan bilik suara tiba di Kantor KPU Palopo dan diterima langsung oleh Sekretaris KPU Palopo, Andi Irwan.
Bilik suara tersebut akan digunakan di Tempat Pemungutan Suara (TPS) pada 27 November 2024 mendatang.
Irwan menyatakan logistik yang diterima kali ini adalah tahap kedua, setelah sebelumnya menerima segel kertas, tinta, dan segel plastik.
“Kami menerima 1.040 bilik suara yang akan digunakan di 260 TPS di Kota Palopo,” ungkap Irwan.
Setiap TPS akan dilengkapi dengan empat bilik suara untuk proses pemungutan suara pada hari pemilihan.
Sebelum didistribusikan ke TPS, bilik suara ini akan disortir terlebih dahulu untuk memastikan tidak ada yang rusak.
Jika ditemukan kerusakan, KPU Palopo akan mengajukan penggantian ke KPU Provinsi.
Selain bilik suara, KPU Palopo masih menunggu kedatangan logistik lainnya, yaitu kotak suara.
Setiap TPS akan menggunakan dua kotak suara, satu untuk pemilihan gubernur dan satu untuk pemilihan walikota.
Totalnya, KPU Palopo membutuhkan 520 kotak suara untuk memenuhi kebutuhan di TPS.
Hingga saat ini, KPU Palopo telah menerima sejumlah logistik penting seperti segel kertas, tinta, dan segel plastik. Proses persiapan terus berlangsung untuk memastikan kelancaran Pilkada 2024. (*)