Resmikan Bantuan Rehab Rumah, Baznas Palopo: Semoga Bermanfaat

PALOPO, SETARAKATA.com – Badan Amil Zakat Nasional (Baznas) Kota Palopo meresmikan salah satu rumah yang merupakan program bantuan rehab rumah di Kecamatan Telluwanua, Kelurahan Salubattang, Rabu 11 September 2024.

Rehab rumah ini merupakan milik janda bercucu 9 orang yakni Nur Huda, yang sebelumnya mendapatkan bantuan rehab rumah melalui program baznas.

Bacaan Lainnya

Ketua Baznas Kota Palopo, As’ad Syam terkesima melihat bentuk dan postur rumah milik Nur Huda yang sudah berdiri kokoh.

“Alhamdulillah, berkat doa kita semua sehingga bantuan rumah dari baznas bisa diselesaikan dengan baik dan sudah ditempati oleh penerima manfaat,” kata As’ad Syam.

Sementara itu, Lurah Salubattang, Saiman, mengucapkan banyak terima kasih kepada baznas atas dukungan beserta bantuan bedah rumah yang diberikan terhadap warganya di Salubattang.

“Kami juga ucapkan banyak terima kasih kepada baznas, semoga bantuan ini dapat bermanfaat bagi penerima manfaat dan menjadi amal jariah untuk kita semua,” tutup Saiman. (*)

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *